Resep Sambal Goreng Kerang dan Cara Pengolahannya

Resep Sambal Goreng Kerang dan Cara Pengolahannya kali ini admin Jagat Resep informasikan untuk anda, dimana sambal ini sangat pas jika anda jadikan pelengkap makan siang anda dirumah bersama orang-orang tercinta. Dan untuk anda yang pecinta pedas, anda dapat menambah komposisi cabai yang digunakan. Untuk sambal yang satu ini bahan tambahan pelengkap rasa yang digunakan adalah kerang darah.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
300 gram kerang darah
4 buah cabai merah besar, dibuang biji, dipotong bulat
3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, disobek-sobek
1 sendok teh air asam (dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air)
6 buah cabai rawit merah
1 1/2 sendok teh garam
1 1/4 sendok teh gula merah
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 buah tomat
1/2 sendok teh terasi, digoreng

Cara Pengolahan :
  • Rebus kerang darah dengan 3 lembar daun jeruk, 2 cm jahe, dan 1/2 sendok teh garam dalam 500 ml air sampai matang. Tiriskan.
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cabai merah besar, dan daun jeruk sampai harum.
  • Tambahkan kerang. Aduk rata. Masukkan santan, air asam, cabai rawit merah, garam, dan gula merah. Masak sampai kental.
Untuk 5 porsi

Demikianlah informasi mengenai Resep Sambal Goreng Kerang dan Cara Pengolahannya. Semoga bermanfaat