Resep Puding Roti Prancis

Makanan hidangan penutup ini tidak hanya di gemari oleh anak-anak, akan tetapi di sukai semua kalangan. Nah... Jagat Resep kali ini menyajikan Resep Puding, salah satunya adalah Resep Puding Roti Prancis. Silahkan di simak dan di praktekkan, semoga bermanfaat. Selamat mencoba....


Resep Puding Roti Prancis

Bahan :
1/2 buah roti prancis potong melintang
2 sendok makan mentega untuk olesan
1 kaleng nanas kalengan (isi lebih kurang 200 gram), tirisk potong dadu
1 sendok makan almond keping

Bahan Adonan Telur :
2 butir telur ayam
100 gram gula pasir
200 ml susu cair
100 ml krim kental
1/4 sendok teh vanilli bubuk

Bahan Saus Vanilla :
1 sendok makan maizena
300 ml susu cair
1 butir kuning telur
50 ml krim encer
50 gram gula pasir
1/8 sendok teh garam
1 sendok makan rhum

Cara Membuat Puding Roti Prancis :
Oles loyang pyrex (tahan panas, tidak pyrex juga bisa) vol. 500 ml dengan mentega.
Aduk rata adonan telur, sisihkan.
Olesi kedua sisi roti potongan dengan mentega. sisihkan sisa mentega.
Panggang roti dalam oven panas suhu 180° C selama 15 menit hingga kering.
Atur roti dalam loyang, tuangi adonan telur sedikit demi sedikit, biarkan hingga meresap.
Taburkan nanas kaleng di antara roti-roti potong. Taruh potongan sisa mentega di atasnya.
Panggang dalam oven, suhu 180° C selama 40 menit hingga terlihat memadat dan kental.
Keluarkan dari oven, taburi almond keping, oven lagi 10 menit hingga almond kuning kecoklatan. Angkat.
Sajikan hangat dengan saus.
Saus Vanilla: larutkan maizena dengan sedikit susu cair, campurkan pula kuning telur kocok, aduk rata. Sisihkan. Didihkan
susu, krim, gula pasir, dan garam sambil diaduk biar nggak pecah. Tuangkan larutan maizena, aduk hingga kental dan mendidih. Angkat. Tambahkan rhum bila suka, aduk rata. Catatan: bisa juga diganti dengan roti tawar, atau sisa roti lainnya.